Rabu, 09 November 2016

Penjelasan Dan Pengertian HSF ( Heat Sink Fan )

Hasil gambar untuk heatsink fan gaming 



Heat Sink
adalah suatu sistem pendinginan untuk Central Processing Unit (CPU) yg terdiri dari sebuah "heat exchanger" alias penukar panas pasif yg mentransfer panas yg dihasilkan oleh parts elektronik atau perangkat mekanik (dalam hal ini CPU) kepada media lain dan juga dilengkapi dengan sebuah kipas untuk membuang hawa panas yg dihasilkan oleh CPU, sehingga kombinasi antara sistem pendingin beserta kipas ini jamak disebut orang dengan singkatan HSF atau Heat Sink Fan.

Setiap orang yg merakit sebuah komputer pastinya menginginkan agar sistem KOMPUTER tetap bekerja tanpa melebihi ambang batas suhu yg bisa ditangani oleh processor dan GPU-nya, sehingga penting untuk memilih HSF yg berkualitas (dan beroperasi senyap / hening) untuk mendapatkan kinerja terbaik dari komputer dan menjaga CPU dari overheating.

Setiap pembelian procie intel versi box biasanya sudah dibekali dengan kipas pendingin standar bawaan pabrik atau yg biasa disebut dengan "Stock Cooler" untuk procie itu, sehingga apabila Anda tidak berencana untuk melakukan overclock pada CPU, cukup dengan menggunakan fan standar bawaan procie saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar