Mungkin di jaman yang serba modern ini kita sudah tidak asing lagi dengan benda yang satu ini, karena bagi yang sering menggunakan KOMPUTER pasti akan menggunakan benda ini. Oke… pembahasan ini dibuat bagi kamu yang ingin mengetahui definisi, jenis-jenis dan fungsi dari KEYBOARD , berikut ini pembahasannya.
KEYBOARD adalah sebuah perangkat keras (HARDWARE)
pada KOMPUTER yang berfungsi sebagai alat untuk input data yang berupa
huruf, angka dan simbol. Atau definisi KEYBOARD yaitu suatu perangkat
keras pada KOMPUTER yang berbentuk papan dan memiliki berbagai macam
tombol yang dimana tombol tersebut fungsinya berbeda tergantung pada
penekanannya yang bisa menghasilkan proses yang sesuai dengan keinginan
penggunanya.
Selain sebagai alat untuk men-inputkan
data KEYBOARD juga memiliki berbagai macam fungsi tombol dengan
kombinasi yang khusus. Umumnya port KEYBOARD pada KOMPUTER ada 2 macam
diantaranya PS2 dan USB akan tetapi seiring berkembangnya teknologi,
sekarang KEYBOARD sudah ada yang memakai wireless atau tanpa menggunakan kabel.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar